Merawang, BANGKA - RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Bangka Belitung (RSUD Soekarno Babel) kembali kedatangan mahasiswa praktik klinik. Kali ini dari Mahasiswa Profesi Ners STIKES Citra Delima Bangka Belitung Tahun Akademik 2022/2023.
Kegiatan pembukaan dan serah terima mahasiswa bertempat di Ruang Pertemuan Eko Maulana Ali, Senin (26/09/2022). Dihadiri oleh Plt. Direktur RSUD Soekarno Babel, Wakil Direktur Pelayanan & Keperawatan, Sub Koordinator Mutu Pelayanan Keperawatan, Ketua Komite Keperawatan, Ketua Komkordik, serta Pembimbing Akademik STIKES Citra Delima Pangkalpinang.
Kegiatan serah terima ini diawali dengan kata sambutan dan penyerahan mahasiswa/i dari STIKES Citra Delima Pangkalpinang kepada RSUD Soekarno Babel, kemudian dilanjutkan dengan sesi pretest sebagai bagian dari orientasi umum dari rumah sakit.
Dalam sambutannya, Plt. Direktur RSUD Soekarno Babel, dr. Ira Ajeng Astried memberikan motivasi kepada para mahasiswa yang akan melaksanakan praktik klinik di RSUD Soekarno Babel.
"Selamat datang di RSUD Soekarno Babel. Selamat Bergabung dan Selamat belajar. Smoga kami disini bisa membantu sebaik mungkin memberikan ilmu kepada adek-adek semuanya. Adek-adek, saya ingatkan disiplin penting. Manfaatkan waktu praktik sebaik mungkin untuk mendapatkan banyak ilmu dari sini, karena waktu praktik ini sebenernya tidaklah cukup untuk mendapatkan ilmu, jadi manfaatkan waktu itu sebaik mungkin," ujar dr. Ira Ajeng.
Selanjutnya, dr. Ira Ajeng juga menyampaikan selama mengikuti praktik belajarlah yang baik, carilah ilmu setinggi-tingginya dari para senior yang memang sudah lebih dulu ada di RSUD Soekarno Babel. Jangan malu untuk bertanya, untuk berdiskusi, karena banyak hal unik yang akan ditemui begitu ada di pelayanan (praktik).
STIKES Citra Delima Pangkalpinang, diwaliki oleh Indah Permata Sari, S.Kep, Ners selaku pembimbing akademik dalam sambutannya menyampaikan mahasiswa/i yang akan menjalani Praktik Klinik adalah mahasiswa profesi ners dengan jumlah 22 orang yang akan menjalani praktik selama dua minggu kedepan.
"Terima kasih sudah menerima mahasiswa kami untuk bisa menjalani praktik di RSUD Soekarno Babel. Kepada mahasiswa/i untuk menjaga attitude, sopan santun terhadap perawat, pasien, pengunjung dan kepada semua yang ada di rumah sakit. Dapatkan ilmu sebanyak mungkin selama praktik ini," tutur Indah.
Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis mahasiswa praktik klinik dari pembimbing akademik STIKES Citra Delima Pangkalpinang kepada Plt. Direktur RSUD Soekarno Babel.
Selanjutnya, pembekalan orientasi umum kepada para mahasiswa yang akan melaksanakan praktik. Dimana orientasi ini merupakan hal wajib yang mesti dilalui oleh siapapun yang akan masuk dan ikut melaksanakan aktivitas di dalam lingkup pelayanan RSUD Soekarno Babel. Orientasi dibimbing oleh Ketua Komkordik sekaligus penanggung jawab keperawatan RSUD Soekarno Babel. Kegiatan berjalan lancar, tertib dan tetap menerapkan protokol kesehatan.